-->

Sisi Lain Sosial Media yang Tidak Hanya Ajang untuk Eksis

Sisi lain sosial media yang tidak hanya ajang untuk eksis - Mendengar kata sosial media saya yakin pikiran Anda akan tertuju beberapa aplikasi sosial media yang sering Anda gunakan. Seperti : Facebook, Twiter,  Instagram, Path, Whatsap, Line, google+, Tumblr hingga BBM yang paling ditunggu kehadirannya di salah satu operasion system (OS) yang sangat besar dan kini menjadi raja smartphone ialah Android.
Kali ini saya tidak akan mengajak Anda untuk membahas apa dan bagaimana kemudahan dan keungglan aplikasi sosial media. Sebab, kelebihan dan kekurangan dari masing-masing aplikasi tersebut sangatlah relatif, tergantung diri Anda menggunakam yang mana. Namun intinya pilih media sosial yang memberikan kemudahan bagi Anda untuk berkomunikasi, baik berupa visua, audio dan audio visual.

Media Sosial Kini Semakin Laris

Mengapa saya katakan demikian?  Anda sendiri bisa melihat dari sekian banyak aplikasi yang ada di  gadget Anda apakah yang paling sering Anda pakai? Banyak golongan kini sudah mengenal jejaring media sosial di internet. Pelakunya pun kini kian bertambah setia tahunnya. Bahkan saya dan Anda sendiri mungkin adalah pelanggan setianya, setiap kali paket kuota internet habis pasti terasa ada yang kurang.

Kini pengguna jejaring sosial sudah merambah ke anak-anak. Mungkin Anda masih ingat bagaimana postingan seorang bocah SD yang bernama Ina Si Nonong mengungah sebuah foto saat sedang tidur. Mungkin Anda masih ingat bagaimana komentar para nitizen terhadap foto tersebut. 

Anak kecil pun kini makin eksis memaerkan bagaimana kehidupannya. Tentu saya rasa hal ini perlu banyak pendampingan bagi para orang tua terhadap anak mereka. Mengapa saya katakan demikian? Agar tidak seperti kasus si nonong tersebut yang mengunggah foto kenakalan remaja, sungguh miris melihat tingkah anak jaman sekarang.

Dengan melaukan pendampingan dalam menggunakan sosial media, paling tidak anak akan tahu apa saja yang bisa diunggah disana. Mana hal yang tergolong privasi tidak boleh dipajang disana. Dengan demikian maka anak akan tahu bahwa sosial media itu bukan ajang untuk pamer segalanya dari apa yang kita punya.

Sisi Lain dari Media Sosial

Bagi yang sudah mampu memanfaatkan sosial media tentu tidak hanya dijadikan sebagai ajang eksis semata atau hanya sekedar upload foto-foto terbaru. Walaupun sejatinya sosial media adalah ajang untuk saling berinteraksi sosial melalui dunia internet.

Sebagaian orang yang menggunakan sosial media tidak lagi sebagai ajang untuk bercerita ria perjalanan kegiatan setiap harinya. Adapun sisi lain sosial media menurut versi RIYANPEDIA.com adalah sebagai berikut :

1. Sosial media kini menumbuhkan jiwa jurnalis warga

Mengapa saya katakan bisa menjadi ajang jurnalis warga? Mungkin Anda pernah melihat atau memgalami langsung sebuah peristiwa. Anda bisa lihat ketika peristiwa itu terjadi pasti akan ada saja warga yang meliput dan mengabadikannya. Kemudian selanjutnya akan mengunggahnya di sosial media. Moment penting tersebut sangat berarti bagi beberapa warga, karena menyajikan informasi yang unik dan segar. 

Namun, kita sebagai nitizen mesti bijak di dalam meliput sebuah peristiwa. Jangan sampai hanya untuk memperoleh liputan yang unik untuk dipasang di sosial media, kita malah melupakan sisi jiwa sosial kita sendiri ketika.melihat peristiwa yang memerlukan pertolongan. 

2.Sosial media kini sebagai ajang media penjualan online

Tempat berjualan tidak harus di pasar, harus punya warung atau toko. Sosial media kini sering kali sudah dijadikan ajang untuk berbisnis online. Sangat baik sekali karena memberikan ruang pemasaran yang mudah dan menjangkau ruang yang sangat luas. 

Namun perlu juga diingat bagi Anda pelaku atau Anda yang akan berbisnis online lewat sosial media, pentingnya ikatan saling percaya antara penjual dan pembeli. Jangan sampai si penjual berlaku curang mengirimkan tidak sesuai dengan pesanan. Sering saya perhatikan ada benerapa nitizen yang mengaku di bohongi, meskipun kebenarannya tidak bisa kita jamin, namun hal ini bisa kita jadikan sebagai pembelajaran bagi para pelaku bisnis online sosial media. 

3. Sosial media sebagai media penggalangan suatu gerakan atau komunitas

Seiring dengan semakin majunya layanan jejaring sosial dan penggunanya ini dimanfaatkan dengan baik untuk terbentuknya sebuah komunitas. Mulai dari penghobi sebuah kegiatan, penggemar artis, hingga sebuah komunitas yang bergerak dalam suatu profesi.

Adanya komunitas seperti ini tentunya sangat membantu bagi anggotanya. Karena mereka bisa saling sharing sesama anggota komunitas. Namun, tidak jarang ada saja komunitas yang berbau konten-konten negatif. Kadang juga mereka saling hujat dalam komunitas. Itu sisi lain dari komunitas di jejaring sosial media.

Kesimpulan

Mungkin sosial media lebih tepat disebut seperti sebuah pisau. Bila kita menggunakan untuk hal yang postif maka akan menghasilkan sesuatu yang baik pula. Sebaliknya bila digunakan ke hal yang negatif maka akan negatif pula yang diperiloleh.

Sosial media adalah ajang untuk saling berbagi informasi. Dengan adanya sosial media dapat terbentuk sebuah komunitas yang kadang sangat peka dengan isu-isu sosial. Tentunya yang membantu mereka yang tertindas.

Demikian ulasan singkat saya tentang sisi lain dari sosial media yang tidak hanya ajang untuk eksis.

Salam pendidikan !!!


0 Response to "Sisi Lain Sosial Media yang Tidak Hanya Ajang untuk Eksis"

Posting Komentar

Silahkan berkomentar dengan mengunakan akun google Anda. Komentar Anonim (Unknow) tidak akan kami tampilkan!

Terimakasih

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel