-->

Seluruh Siswa Akan Menyanyikan Lagu Indonesia Raya Saat Memulai Pelajaran

Seluruh siswa akan menyanyikan lagu Indonesia Raya saat memulai pelajaran - Pemerintah saat ini tengah mempersiapkan peraturan menteri yang mengharuskan siswa menyayikan lagu Indonesia Raya saat akan memulai kegiatan pembelajaran.

Aturan ini akan berlaku secara nasional di seluruh wilayah Republik Indonesia. Seperti yang saya langsir dari Republika.com, Dirjen Kemdikbud Hilmar Farid menyampaikan bahwa masih ada sekolah yang murid-muridnya tidak pernah menyanyikan lagu Indonesia Raya lagi.

Padahal ketentuan untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya sudah diamanatkan dalam  Peraturan Pemerintah Nomor 44 Tahun 1958 disebutkan bahwa lagu kebangsaan Indonesia Raya sebagai pernyataan perasaan nasional.

Untuk sementara peraturan tersebut belum rampung dipersiapkan.

"Kapan (aturan) itu keluar? tidak tahu kapan waktunya, tergantung Menteri (Muhadjir Effendy)," ujar Hilmar saat ditanya kapan permen itu akan dikeluarkan, seperti yang dikutip dari Republika.co.id 

Dengan aturan ini, pemerintah berharap, semua murid menyanyikan lagu Indonesia Raya saat hendak memulai pelajaran. Selain itu, murid juga menyanyikan lagu wajib nasional atau lagu daerah saat menutup pelajaran.

Sumber: Republika.co.id

0 Response to "Seluruh Siswa Akan Menyanyikan Lagu Indonesia Raya Saat Memulai Pelajaran"

Posting Komentar

Silahkan berkomentar dengan mengunakan akun google Anda. Komentar Anonim (Unknow) tidak akan kami tampilkan!

Terimakasih

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel