-->

Pelaksanaan Pembelajaran Remedial

Pelaksanaan pembelajaran remedial - Pembelajaran remedial adalah pelaksanaan pembelajaran yang diberikan kepada siswa yang belum mencapai kompetensi minimal dalam satu kompetensi dasar tertentu.  Guru sering sekali mengalami kondisi dimana siswanya tidak mampu menuntaskan satu kompetensi dalam pelaksanaan pembelajaran yang telah diprogramkan.

Mengalami kondisi seperti itu, maka guru harus berusaha sesegara mungkin mengatasi masalah tersebut melalui program pembelajaran remedial. Program pembelajaran remedial dibuat oleh guru yang mengampu mata pelajaran atau guru kelas.  Mengenai bentuk program pembelajaran yang dibuat guru, tentu tidak ada bentuk yang baku. Namun, kali ini saya akan membagikan model program remedial yang sering saya pakai di sekolah. Bila anda berminat silahkan download pada tautan dibawah ini.

Program Pembelajaran Remedial

Dalam pelaksanaan pembelajaran tentunya guru harus memperhatikan metode yang akan digunakan, sesuai dengan sifat, jenis, dan latar belakang kesulitan belajar yang dialami siswa. Demikian pula dengan tujuan pembelajaran remedial pun harus sesuai dengan kesulitan yang dialami siswa.

Pada pelaksanaan pembelajaran remedial, media harus benar-benar disiapkan dengan baik oleh guru agar siswa dengan mudah mempelajari KD yang belum mereka kuasai. Demikian pula dengan alat evaluasi yang digunakan guru dalam mengevaluasi siswa yang mengikuti remedial.

Perlu diingat oleh guru bahwa remedial bukanlah sebuah kegiatan mengulang tes ulangan yang sudah diberikan. Melainkan guru memberikan perbaikan pembelajaran pada kompetensi dasar (KD) yang belum dikuasai siswa.

Setelah pembelajaran remedial dilaksanakan, guru melakukan evaluasi untuk mengetahui apakah siswa sudah mampu menuntaskan KD yang diremedialkan. Dalam pembelajaran remedial tersebut, guru akan membantu siswa memahami kesulitan belajar yang mereka hadapi.

Pelaksanaan pembelajaran remedial bisa guru lakukan ketika proses pembelajaran berlangsung, juga pembelajaran remedial bisa dilakukan diakhir pembelajaran. Pembelajaran remedial tidak lagi dilaksanakan ketika siswa sudah mampu mencapai kompetensi minimal yang diharapkan.
Tentang cara pelaksanaan pembelajaran remedial, guru bisa melakukan dengan metode pembelajaran individual, pemberian tugas, diskusi , tanya jawab, kerja kelompok, atau tutor sebaya.

Dalam pembelajaran remedial guru melakukan beberapa aktivitas seperti ;

Memberikan penjelasan atau contoh

Seperti yang kita ketahui bahwa siswa yang mengikuti pembelajaran remedial adalah siswa yang belum mampu menuntaskan standar minimal dari suatu KD. Untuk itu, guru harus bisa memberikan pembelajaran yang berbeda dari pembelajaran sebelumnya. Misalnya saja guru memberikan contoh-contoh dalam setiap materi atau penjelasan. Dengan adanya pendampingan seperti ini dalam pembelajaran remedial, maka siswa akan lebih mudah memahami KD tersebut.

Menggunakan strategi pembelajaran yang berbeda dari sebelumnya

Jelas sekali dalam kegiatan pembelajaran remedial guru harus bisa memberikan sausana baru bagi siswa peserta remedi. Kenapa? Karena dengan strategi yang sudah anda lakukan, siswa tersebut masih menemukan kesulitan sehingga tidak mampu menuntaskan satu KD, lalu bagaimana mungkin kita masih menggunakan strategi pembelajaran yang sama dalam remedial.

Menggunakan berbagai jenis media

Untuk memudahkan siswa memahami materi yang akan ada berikan dalam pembelajaran remedial, maka sudah seharunya anda menambahkan media dalam kegiatan pembelajaran. Media yang akan anda gunakan seharusnya lebih beragam lagi. Misalnya menggunakan media tidak hanya berupa gambar, tetapi juga dilengkapi dengan media berupa video.

Pelaksanaan pembelajaran remedial meliputi tahapan-tahapan yang harus dilakukan oleh guru kelas maupun guru matapelajaran. Pertama yang guru harus lakukan adalah mengidentifikasi kesulitan belajar siswa, kemudian membuat perencanaan pembelajaran remedial yang meliputi penentuan bahan ajar, penetapan metode, pemilihan media dan penilaian.

Prinsip-prinsip pembelajaran remedial yang perlu anda perhatikan

1. Adaptif
Maksudnya adalah pembelajaran remedial yang akan anda laksanakan harus memungkinkan siswa untuk belajar sesuai dengan daya tangkap mereka terhadap materi  yang diprogramkan. Kemudian disesuaikan dengan kesempatan, dan gaya belajar siswa masing-masing.

2. Interaktif
Pembelajaran remedial hendaknya melibatkan keaktifan guru untuk secara intensif berinteraksi dengan peserta didik dan selalu memberikan monitoring dan pengawasan kemajuan belajar siswa.

3. Fleksibel
Pembelajaran remedial yang akan anda laksanakan hendaknya menggunakan metode pembelajaran dan model penilaian sesuai dengan karakteristik siswa.

4. Pemberian umpan balik
Umpan balik yang anda berikan kepada siswa peserta remedial adalah informasi tentang kemajuan belajar mereka. Umpan balik perlu anda berikan sesegera mungkin agar tidak terjadi kekeliruan belajar yang berlarut-larut.


0 Response to "Pelaksanaan Pembelajaran Remedial"

Posting Komentar

Silahkan berkomentar dengan mengunakan akun google Anda. Komentar Anonim (Unknow) tidak akan kami tampilkan!

Terimakasih

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel