-->

Pikiran Kalut Jangan Sampai Salah Tindakan

Pusingggg.......!!!!!

Ya, itulah yang dirasakan saat kita menemukan masalah baru setelah masalah yang satu belum diselesaikan.

Sabar dan jalani saja bro !!

Ya, itulah nasihat mudah yang orang lain sampaikan kepada kita. Mungkin saja itu untuk pemacu kesabaran kita, namun bagi yang tidak mengalaminya tentulah tidak terlalu sulit. Melihat situasi kekalutan pada pikiran setiap orang, pasti banyak para penasihat yang bisa memberikan saran kepada kita.

Apakah kita acuhkan saja?

Saya rasa tidak juga. Bila kita memiliki sahabat yang senantiasa memberikan perhatian dan nasihatnya kepada kita, jangan dikira mereka kepoin anda, atau mereka meledek masalah yang anda hadapi sekarang.

Bila orang lain memberikan nasihat dan saran, itu pertanda kita sedang diperhatikan. Dibawa postif saja pikirannya.

Nyari pelampiasan saat pikiran kalut

Kalau yang satu ini tidak sedikit orang yang sering melakukannya. Melampiaskan kekesalan dan kekalutan pikiran sering dilakukan dengan berbagai cara oleh beberapa orang. Mulai dari dengan menekuni hobi, hingga kegiatan yang diluar kebiasaannya. Misalnya, minum-minuman, bahkan ada yang lari ke narkoba.

Wah, itumah bukannya menyelesaikan masalah sobat, tetapi menambah masalah baru

Berdoa dan serahkan semua kepada-NYA


Kita harus senantiasa ingat, kalau semua yang ada dimuka bumi ini sudah ditentukan perjalanan hidupnya oleh Yang Maha Kuasa. 

Dengan bekal itu, kita harus senantiasa melakukan hal yang baik. Ada orang yang sedari kecil mereka sudah kesusahan, kemudian setelah mereka dewasa tetap saja menemui beragam kesulitan dalam hidupya.

Ada juga orang yang sedari kecil mereka kesusahan, di masa dewasa mereka menikmati kebahagiaan.

Tidak sedikit pula orang yang menderita di waktu dewasa hingga tua, tetapi bahagia dimasa kecilnya.

Ada juga yang berbahagia sedari kecil dan setelah dewasa kebahagiaan itu tetap saja dirasakan.

Hem.... itulah yang saya maksudkan sebagai bekal dari Yang Kuasa.

Namun, kita jangan pernah menyerah, karena Tuhan senantiasa akan menolong hambanya yang selalu berjuang dan berusaha untuk hidup lebih baik dengan tetap berlandaskan ajaran agama.

Jangan menyelesaikan masalah dengan masalah baru lagi

Lebih baik kita meniru moto dari pegadaian, mengatasi masalah tanpa masalah.

Demikian sobat artikel singkat kali ini, tetap semangat dan jalani hari dengan iklas.

0 Response to "Pikiran Kalut Jangan Sampai Salah Tindakan"

Posting Komentar

Silahkan berkomentar dengan mengunakan akun google Anda. Komentar Anonim (Unknow) tidak akan kami tampilkan!

Terimakasih

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel