-->

Hal Penting yang Harus Diperhatikan di dalam Penulisan Soal

Selamat berjumpa kembali Sobat Pendidik dimanapun anda sedang online hari ini, senang sekali saya bisa membagikan tulisan rangkuman sederhana tentang hal penting yang harus diperhatikan dalam penulisan soal.

Seperti yang kita ketahui soal merupakan alat pengukuran kemampuan siswa dalam memahami kompetensi di dalam kegiatan pembelajaran yang sudah dilaksanakan. Alat ukur tersebut harus dibuat dengan valid sehingga mampu mengukur kemampuan siswa dengan tepat. Bila alat ukur ini kurang bagus maka hasil dari pengukuran kurang baik pula.

Menulis soal mungkin sudah menjadi kegiatan yang lumrah dilakukan oleh para pendidik selama ini. Baik dalam kegiatan ulangan harian, ujian sekolah atau dalam sebuah penelitian kelas yang dilakukan untuk memperbaiki kegiatan dan hasil pembelajaran.

Dalam penulisan soal, tentu ada pedoman yang harus diperhatikan oleh guru sehingga soal yang disusun sangat valid dan mampu mengukur dengan tepat kompetensi siswa.

Kegiatan penulisan soal yang paling sering dilakukan oleh para guru adalah menulis soal yang akan digunakan untuk kegiatan ulangan harian atau ulangan kenaikan kelas. Soal ulangan harian dibuat secara individu oleh guru dengan memperhatikan KD mata pelajaran yang telah dibelajarkan di kelas masing.

Sedangkan untuk penulisan soal ulangan kenaikan kelas biasanya dilakukan secara berkelompok melalui KKG atau MGMP di kecamatan atau kabupaten masing-masing. Berikut ini akan saya paparkan sekilas berkaitan dengan segala sesuatu yang harus diperhatikan di dalam penulisan soal.

Persiapan Sebelum Penulisan Soal

Sebelum menulis butir soal langkah awal yang harus dilakukan adalah memetakan kompetensi dasar mata pelajaran yang akan diujikan. Pemetaan kompetensi dasar ini dilakukan agar tidak terjadi salah satu kompetensi yang tidak muncul dalam soal.  Kondisi ini saya sampaikan berkaitan dengan penulisan soal ulangan kenaikan kelas.

Soal kenaikan kelas biasanya mengukur sejumlah kompetensi di semester kedua. Berbeda halnya dengan ulangan harian yang hanya mengukur maksimal satu sampai dua kompetensi. Guru bisa memanfaatkan silabus untuk melakukan pemetaan kompetensi dasar tersebut.

Setelah melakukan pemetaan terhadap kompetensi dasar, maka selanjutnya sobat akan membuatkan indikator soal sesuai dengan kompetensi yang akan diukur. Indikator soal sedikit berbeda dengan indikator di dalam pembelajaran. Perbedaannya terlihat pada indikator soal yang lebih spesifik mengukur salah satu keterampilan siswa.

Berikut ini akan saya sajikan contoh kompetensi dasar yang sudah dilengkapi dengan indikator soal yang mudah-mudahan bisa jadi contoh bagi sobat pendidik didalam menyusun sebuah soal.

Kompetensi dasar :
Berikut ini saya sajikan contoh kompetensi dasar ( KD ) kelas II semester 1 untuk mata pelajaran IPA:

1.1 Mengidentifikasi bagian-bagian utama hewan dan tumbuhan di sekitar rumah dan sekolah melalui pengamatan.

Dari KD tersebut, sobat bisa mengembangkan menjadi berbagai macam indikator soal, salah satu indikator soal yang saya buat menjadi seperti ini :

1. Disajikan gambar tumbuhan yang lengkap, siswa dapat menyebutkan salah satu fungsi dari bagian tumbuhan tersebut.


Setelah menyusun pemetaan kompetensi dasar kemudian menulis indikator soal, nantinya semua itu dibuat dalam sebuah form yang bernama kisi-kisi soal.

Adapun format kisi-kisi soal yang sering saya gunakan adalah sebagai berikut :

1. Kompetensi dasar

2. Materi

3. Indikator soal

4. Bentuk soal :
    - Pilihan ganda
    - Soal isian
    - Soal uraian

Nah, sobat mengenai formulirnya bisa anda buat dengan model landscape atau portrait.

Hal-hal penting yang perlu diperhatikan di dalam penulisan soal 

Seperti yang sudah saya sampaikan sebelumnya menulis sebuah soal perlu adanya persiapan, disamping itu pula dalam penulisan soal  ada kaidah penting yang harus diperhatikàn dengan baik oleh guru.

Kali ini saya akan menyampaikan beberapa kaidah tersebut yang menjadi pokok perhatian kita di dalam penulisan soal. Berikut selengkapnya.

1. Soal pilihan ganda ditulis dengan adanya soal dan pilihan jawaban.

Soal pilihan ganda merupakan salah satu bentuk soal obyektif. Bentuk soal pilihan ganda paling sering digunakan dalam kegiatan ulangan akhir semester, ulangan kenaikan kelas dan ujian sekolah.

Wajar soal ini digunakan karena dapat  mengukur banyak kompetensi serta dapat dibuat untuk mengukur kemampuan tingkat rendah dan tingkat tinggi.

2. Pilihan jawaban soal pilihan ganda harus sejenis

Untuk soal pilihan ganda biasanya terdiri dari empat sampai lima pilihan jawaban. Pilihan jawaban harus sejenis jangan sampai ada empat pilihan keempatnya sangat berbeda jauh.

Misalnya contoh soal berikut ini.

Soal :
Salah satu jenis hewan pemakan tumbuhan adalah . . . .
A. kambing
B. singa
C. kucing
D. harimau

Kita perhatikan keempat pilihan tersebut semuanya sejenis. Antara jawaban dengan pengecohnya tidak jauh berbeda.

Bila sobat nanti menulis jawabannya adalah kambing tetapi pengecohnya menggunakan pilihan jenis burung dan ikan, jelas nantinya soal yang sobat susun kurang baik.

3. Penulisan titik-titik diakhir kalimat harus empat butir sedangkan bila soalnya melengkapi kalimat harus ada tiga titik-titik

Mungkin bagi sobat yang sudah terbiasa menulis soal pilihan ganda atau melengkapi sudah terbiasa dengan kaidah tersebut.

Jumlah titik-titik soal pilihan ganda hanya empat butir di akhir kalimat. Tiga butir untuk jawaban dan satu butir lagi merupakan tanda titik di akhir kalimat.

Nah, jadi saat sobat menulis soal pilihan ganda jangan asal tulis titik-titik yang melebihi empat butir, karena itu melanggar kaidah penulisan soal.

4. Pilihan jawaban menggunakan huruf kecil kecuali menggunakan nama, istilah, singkatan,nama pulau.
Sobat pendidik yang budiman, untuk pilihan jawaban sebaiknya menggunakan huruf kecil sedangkan jawaban yang berupa singkatan nama tempat, nama orang menggunakan huruf kapital.

Nah, jadi sobat jangan asal tulis ya untuk kunci pilihan jawabannya nanti.

5. Pengecoh di pilihan jawaban harus selaras dengan jawaban dan tidak jauh berbeda. 

Demikian sobat tentang hal penting yang harus diperhatikan di dalam penulisan soal pilihan ganda. Soal pilihan ganda memang mudah untuk diperiksa namun sangat sulit untuk diperiksa.

Semoga tulisan sederhana ini bisa memberikan informasi yang memadai bagi sobat semua. Mohon maaf bila ada kesalahan kata, karena apa yang saya tulis berdasarkan pengalaman dan kegiatan membaca yang saya lakukan.

Salam pendidikan !

1 Response to "Hal Penting yang Harus Diperhatikan di dalam Penulisan Soal"

  1. Artikel yg sangat membantu.
    Kalau boleh tahu. Itu sumbernya dari mana saja ya?

    BalasHapus

Silahkan berkomentar dengan mengunakan akun google Anda. Komentar Anonim (Unknow) tidak akan kami tampilkan!

Terimakasih

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel