-->

Contoh Soal Muatan IPA Berbasis High Order Thinking Skill Pembelajaran Tematik Kelas 5 Tema 6 Kurikulum 2013 Materi Perpindahan Energi Panas

Memasuki pembelajaran di semester 2 kelas 5 SD pada pembelajaran kurikulum 2013 dimulai pada tema 6. Di tema 6 tersebut terdapat muatan IPA dengan materi perpindahan energi panas.

Pembelajaran tematik tidak hanya memadukan beberapa mata pelajaran di dalam kegiatan belajarnya dan pembelajaran yang menumbuhkan sikap dan karakter yang kuat.

Namun lebih dari pada itu, pembelajaran tematik di kurikulum 2013 juga melatih siswa untuk berpikir tingkat tinggi. Untuk mengukur kemampuan tingkat tinggi tersebut diperlukan pembelajaran yang berlefel tinggi pula.

Disamping itu juga, dalam setiap penilaiannya diperlukan alat ukur yang juga berfungsi untuk mengukur kemampuan tingkat tinggi dan bukan kemampuan tingkat rendah.

Selama ini kita jarang menggunakan soal-soal yang memberikan pengalaman kepada siswa untuk berpikir tingkat tinggi. Nah berikut ini dua contoh soal yang penulis sajikan dan bisa digunakan sebagai soal untuk mengukur kemampuan siswa berpikir tingkat tinggi tentang materi pelajaran perpindahan energi panas.

1. Wahyu, Amir, dan Doni membuat sebuah api unggun. Mereka duduk bersama dekat api unggun. Tiba-tiba badan Doni merasakan hangat yang begitu cepat daripada Amir dan Wahyu. Doni pun menambahkan kayu bakar lagi pada api unggun, dan tiba-tiba apinya membesar. Doni tidak tahan dengan panasnya api unggun.  
a) Perpindahan panas dengan cara apa, yang terjadi pada cerita diatas?
b) Mengapa kamu menyebut perpindahan panas tersebut demikian?
c) Bagaimana menurutmu posisi Doni bila dibandingkan dengan teman-temannya?

2. Sebuah gelas berisikan air panas kemudian dimasukan tiga buah sendok dari bahan yang berbeda. Sendok 1 dari bahan plastik, sendok 2 dari bahan aluminum, dan sendok 3 dari bahan kayu. 

a) Agar tidak kepanasan sendok mana yang harus Wahyu ambil terlebih dahulu?
b) Susunlah sendok yang pertama hingga terakhir diambil dan berikan alasanmu mengapa susunannya seperti itu?
c) Disebut perpindahan panas apakah dalam peristiwa tersebut, mengapa kamu menyebutnya demikian?

Demikianlah dua contoh soal berpikir tingkat tinggi melalui contoh kasus pengalaman siswa sehari-hari. Semoga soal-soal tersebut ada manfaatnya bagi sobat pembaca.

Wasalam.

0 Response to "Contoh Soal Muatan IPA Berbasis High Order Thinking Skill Pembelajaran Tematik Kelas 5 Tema 6 Kurikulum 2013 Materi Perpindahan Energi Panas"

Posting Komentar

Silahkan berkomentar dengan mengunakan akun google Anda. Komentar Anonim (Unknow) tidak akan kami tampilkan!

Terimakasih

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel