-->

Cara Mengatasi Rasa Gerogi Ketika Pertama Kali Mengajar

Cara mengatasi rasa gerogi  ketika pertama kali mengajar - Bagi teman-teman yang melanjutkan kuliahnya di Lembaga Pendidikan dan Tenaga Kependidikan tentunya tidak asing lagi dengan istilah Micro Teaching.

Sebuah kegiatan pembelajaran keterampilan mengajar bagi seorang mahasiswa calon guru. Pengalaman pertama kali mengajar tentu tidak akan berjalan dengan lancar, banyak kendala yang dialami oleh para calon guru.
Hal yang paling umum dialami oleh para calon guru ketika pertama kali mengajar adalah rasa gerogi.
Mengatasi rasa gerogi tentu tidak mudah. Semua itu butuh proses bagi para calon guru. Gerogi memang rasa yang sangat menyiksa dan mengganggu jalannya proses mengajar yang akan kita lakukan.

Cara mengatasi rasa gerogi saat mengajar mungkin setiap orang memiliki versi yang berbeda. Nah, berdasarkan pengalaman yang saya alami di waktu pertama kali praktek mengajar rasa gerogi itu bisa diatasi dengan melakukan beberapa hal, diantaranya :


1. Menguasai materi yang akan diajarkan


Cara yang paling mudah kita lakukan untuk mengatasi sikap gerogi dalam mengajar adalah dengan menguasai materi yang akan diajarkan. Dengan menguasai materi yang akan kita sampaikan maka kita akan lebih percaya diri. Rasa gerogi umumnya itu muncul karena kita tidak menguasai materi yang akan diajarkan.
Saya sendiri pernah mengalami kondisi ini. Saat itu materi yang akan saya sampaikan tidak dikuasai dengan baik. Ketika tampil mengajar di depan teman-teman secara otomatis semua yang ada dalam rencana tidak bisa dilakukan dengan maksimal.
Memang sebenarnya rasa gerogi ini adalah sikap yang lumrah dialami oleh para calon pendidik yang pertama kali mengajar. Namun, seiring dengan perkembangan diri dan pengalaman dalam mengajar semua itu bisa diatasi dengan cara perlahan namun pasti.


2. Tatap kening siswa atau teman dalam micro teaching


Cara mudah untuk mengatasi gerogi ketika pertama kali mengajar adalah dengan menatap kening peserta micro teaching atau siswa. Ini berdasarkan pengalaman yang peroleh dari dosesn pembimbing ketika masih duduk dibangku kuliah dulu. Bila kita malu menatap wajah siswa atau peserta micro teaching, maka tataplah keningnya. Dengan anda menatap kening otomatis, peserta atau siswa akan mengira anda sedang mengadakan kontak mata dengan mereka. Meskipun, kontak mata harus dilakukan sebenarnya dalam kegiatan mengajar. Namun, bila anda masih takut dan malu, maka cara ini bisa anda coba.


3. Ucapkan doa sebelum memulai mengajar


Apa yang akan kita lakukan harus diserahkan hasilnya kepada Tuhan. Karena bagaimana pun usaha kita tersebut Tuhan jualah yang akan mengaturya. Ketika kita berserah kepada-Nya maka kemudahan pastilah akan kita capai. Inilah cara lain yang saya lakukan ketika pertama kali mengajar dulu. Semoga cara ini bisa anda lakukan sesuai dengan agama dan keyakinan anda masing-masing.


Kesimpulan


Mungkin apa yang saya sajikan disini sudah pernah anda coba lakukan. Namun tetap juga rasa gerogi itu muncul. Sekali lagi semua itu adalah kewajaran. Sama halnya dengan kita baru pertama kali melakukan sesuatu seperti naik sepeda, bermain komputer, tentu tidak bisa selancar setelah anda menguasai hal tersebut.
Namun, kewajaran tersebut apabila kita biarkan begitu saja dan tidak punya etikad untuk memperbaikinya, semua itu akan menjadi pobia bagi kita. Jadi, cobalah sedikit demiki sedikit mencari jalan keluar untuk mengatasinya.
Apa yang saya sajikan diatas bukanlah hal yang baru. Mungkin saja ada yang sudah berhasil melakukannya namun ada juga yang tetap seperti itu-itu saja. Namun, saya yakin bila anda berniat untuk merubah kekurangan tersebut, yakinlah semuanya pasti akan berhasil.  (gnr)

0 Response to "Cara Mengatasi Rasa Gerogi Ketika Pertama Kali Mengajar "

Posting Komentar

Silahkan berkomentar dengan mengunakan akun google Anda. Komentar Anonim (Unknow) tidak akan kami tampilkan!

Terimakasih

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel