-->

Pembentukan Kepengurusan KKG

Pembentukan kepengurusan KKG -  Kelompok Kerja Guru atau yang lebih dikenal dengan nama KKG, merupakan sebuah wadah bagi para guru sekolah dasar untuk mengembangkan diri. KKG mewadahi guru kelas dalam sebuah kecamatan. Dalam KKG tersebut bisa terdiri dari 5 - 10 sekolah bahkan lebih.

Dalam pembentukannya, KKG dibentuk berdasarkan guru kelas di satuan pendidikan tersebut. Misalnya KKG Guru Kelas V. Jadi dalam kelompok KKG tersebut seluruh guru kelas lima dalam kecamatan tersebut akan membentuk kepengurusan terlebih dahulu.

Adapun kepengurusan dari KKG guru kelas terdiri dari :

  1. Ketua KKG yang merangkap juga sebagai anggota
  2. Sekretaris KKG yang merangkap juga sebagai anggota
  3. Bendahara KKG yang merangkap juga sebagai anggota
  4. Bidang-bidang kepengurusan yang juga merangkap sebagai anggota
  5. Anggota

Tata kepemilihan pengurus KKG tersebut dilakukan dengan musyarawah anggota. Berdasarkan hasil persetujuan anggota tersebut, maka dibentuklah pengurus KKG. Pengurus KKG nantinya akan disahkan melalui Surat Keputusan oleh Kepala UPT Pendidikan Kecamatan setempat.
sumber gambar dari Google ( tidak sempat foto tadi :)

Dalam pelaksanaannya nanti, tentu KKG harus menyusun dan berjalan sesuai dengan ADART . Dalam pelaksanaannya tentu ketua KKG Harus menggkoordinir seluruh anggotanya.

Pertemuan KKG dalam seminggu bisa dilaksungkan dalam waktu sekali seminggu. Dengan hari serta tempat pertemuan diatur melalui rapat seluruh anggota KKG. Hal penting yang harus diperhatikan oleh para guru dalam melaksanakan KKG, jangan sampai waktu untuk berKKG sampai menyita waktu efektif kegiatan pembelajaran anda di sekolah.

Berbagai program kegiatan bisa dilaksanakan melalui KKG. Hal-hal yang paling mendesak adalah sesuatu yang harus diutamakan, sehingga nantinya dalam pelaksanaan KKG, seluruh anggota memiliki pengamalan serta adanya peningkatan kompetensi guru.

Demikian tulisan sederhana ini saya buat, tulisan ini terinspirasi dari kegiatan KKG yang telah saya lakukan siang tadi. Kebetulan dihari pertama ini dilakukan pembentukan pengurus. Atas restu Tuhan, saya mendapat kepercayaan dari teman-teman untuk menjadi sekretaris KKG di kecamatan tempat saya bertugas. Semoga kedepannya pelaksanaan KKG berjalan dengan lancar dan tiada halangan yang berarti. Wasalam!!

0 Response to "Pembentukan Kepengurusan KKG "

Posting Komentar

Silahkan berkomentar dengan mengunakan akun google Anda. Komentar Anonim (Unknow) tidak akan kami tampilkan!

Terimakasih

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel